Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Gaet Pemilih Milenial Pileg 2024, Iskandar Dalangko Target Dua Kursi di Dengilo

Gaet Pemilih Milenial Pileg 2024, Iskandar Dalangko Target Dua Kursi di Dengilo



Berita Baru, Pohuwato – Salah satu tokoh muda dari wilayah timur Kabupaten Pohuwato, yakni dari Kecamatan Dengilo, Iskandar Dalangko siap maju dan memenangkan suara para pemilih milenal pada pemilihan legislatif (Pileg) tahun 2024 mendatang.

Salah satu Pemuda yang pernah menjabat sebagai Kepala Desa Karya Baru Kecamatan Dengilo itu mengatakan bahwa tujuannya untuk maju semata-mata merindukan akan pengabdian dirinya kepada masyarakat.

“Terkait dengan persiapan untuk maju di pileg 2024 saat ini baru sebatas silaturahmi saja dengan masyarakat yang ada di desa Karya Baru juga Kecamatan Paguat,”ucap Iskandar Dalangko, Jum’at (7/4/2023) usai Pelantikan PAC PPP se Kabupaten Pohuwato.

Lebih lanjut, Iskandar menjelaskan tekad dirinya untuk terjun ke politik ini sempat terhenti usai berhenti sebagai Kepala Desa Karya Baru selama satu periode atau 6 tahun. Akan tapi kali dirinya menyatakan siap maju pada kontestasi Pileg 2024.

“Memang di awal pasca Pilkades itu saya tidak mau lagi maju atau terjun di politik, tetapi karena kebiasaan 6 tahun mengabdi untuk masyarakat lantas kemudian berinteraksi dengan masyarakat sehingga pasca saya tidak terpilih lagi ternyata itu saya rindukan,”lanjutnya.

Ia juga mengatakan, hal itu merupakan sebagai bentuk keterpanggilan untuk mengabdi dan bisa mengobati kerinduannya berinteraksi dengan masyarakat ia optimis merebut satu kursi dari Dapil Paguat-Dengilo.

“Alhamdulillah saat ini sudah ada tim yang dibentuk dengan namanya SAHABAT ID (Sahabat Iskandar Dalangko), dan saya akan menggaet suara para kaum Milenial,”ujar Iskandar.

“Saya lebih (memilih) ke kaum milenial karena memang kaum milenial itu jumlah pemilihnya sudah hampir sebanding dengan dewasa,”sambungnya.

Sebagai penutup wawancara, Iskandar mengatakan ingin mengembalikan sejarah yang ada di Dapil 2 paguat dan dengilo yang kemarin di 2014 ada 4 kursi, yakni 2 kursi Paguat dan dua kursi Dengilo.

“Saya optimis akan mengembalikan 2 kursi dari Kecamatan Dengilo, dan InsyaAllah semua akan tercapai melalui kendaraan ini (PPP) saya siap bertarung pada Pileg 2024,”tutupnya.

Iklan Idul Fitri KPU Pohuwato