Waka DPRD Pohuwato, Idris Kadji : DPRD Belum Bahas Alfamart maupun Indomart
Berita Baru, Parlemen – Wakil Ketua I DPRD Pohuwato, Idris Kadji mengaku pihak DPRD belum membahas kaitan Alfamart maupun Indomart.
Hal itu disampaikan Waki Ketua Idris Kadji saat menerima aspirasi dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Senin (19/7/2021).
Dimana dalam aksi tersebut Mereka mempertanyakan sikap DPRD Pohuwato terkait izin ritel Alfamart dan Indomaret, serta dugaan penyelewengan bantuan benih jagung dari Kementerian Pertanian RI.
Dalam penjelasannya, Idris Kajdi, mengatakan sejauh ini DPRD Pohuwato masih mencari perbandingan. Yaitu apakah dengan adanya Alfamart atau Indomaret akan menimbulkan masalah dengan pedagang kecil di daerah kita.
“Dari DPRD itu sendiri belum ada mengkaji isu Alfamaret atau Indomaret yang ada di luar sana,” tegas Idris Kadji.
Ia menambahkan, DPRD Pohuwato akan melakukan studi banding terlebih dahulu untuk mencari informasi apakah adanya Alfamart atau Indomaret akan menimbulkan dampak negatif ke masyarakat.
“Termasuk pula manfaat positf dan pemasukan PAD-nya bagaimana?,” terang Idris Kadji.