Unik dan Romantis, TPS Pilkada Di Popaya Dihias Warna Pink Tema Hello Kitty
Berita Baru, Pohuwato – Pemungutan Suara atau hari Pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pohuwato bakal di gelar besok, Rabu, 9 Desember 2020.
Berbagai macam cara di lakukan pihak Panitia Pemungutan Suara (PPS) utamanya oleh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), bagaimana cara menggget partisipasi masyarakat untuk menggunakan hal pilihnya, tak terkecuali melakukan desain tempat pemungutan suara (TPS) dengan unik dan indah.
Salah satu TPS yang berada di Kecamatan Dengilo Kabupaten Pohuwato, yakni TPS 1 di Dusun Mopanggelo Desa Popaya di hiasi dengan keunikan serba pink atau warna merah muda dan menginsipirasi kartun Hellokitty.
Salah seorang anggota KPPS di TPS tersebut, Ibu Dian mengatakan bahwa tujuan di hiasnya TPS dengan corak tersebut untuk meramaikan TPS dengan catatan tetap melakukan protokol kesehatan yang ketat ” jadi kan TPS ini di lomba kan, Insya Allah hal ini bisa mendapatkan juara dalam hal keunikan TPS” pungkas Dian saat di konfirmasi via WhatsApp, Selasa (8/12)
Dian juga menambahkan harapannya pemungutan dan perhitungan suara besok, 9 Desember 2020 khusus di TPS 1 Dusun Mopanggelo Kecamatan Dengilo bisa berjalan lancar “semoga bisa berjalan lancar dan masyarakat sebagai pemilih bisa tetap mematuhi protokol kesehatan pada saat mendatangi TPS untuk menggunakan hak pilihnya sesuai aturan teknis yang telah di tetapkan” harap Dian. (San)