Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Peringati HPSN 2021, DLH Pohuwato Gelar Grebek Sampah

Peringati HPSN 2021, DLH Pohuwato Gelar Grebek Sampah



Berita Baru, Pohuwato – Seiring dengan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2022, yang dirangkaikan dengan HUT Pohuwato ke-19 dan Milad Pemerintahan SMS ke-1.

Pemerintah Kabupaten Pohuwato melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) melaksanakan kegiatan Gerebek Sampah PAK SATKO (Pakai Sampah Tukar Sembako).

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pohuwato, DR. Sumitro Monoarfa, S.Hut., MP mengatakan, saat ini sampah menjadi perhatian khusus dan hal itu juga kurang di manfaatkan oleh warga masyarakat.

Sehingganya, momentum NPSN ini dimanfaatkan untuk mengurangi stok sampah di wilayah Kabupaten Pohuwato.

“Kegiatan gerebek sampah ini, untuk menyadarkan masyarakat Pohuwato. Sehingga bisa lebih sehat dan bersih. Nantinya pada kegiatan puncak Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN), petugas kebersihan dan masyarakat yang menukarkan sampah akan mendapat reward,” kata Kadis Sumitro kepada Wartawan, Jum’at (18/02/2022)

Menurut Sumitro, kegiatan PAK SATKO dilakukan untuk menyadarkan masyarakat, sehingga kalau berbicara dengan sampah bukan hanya dinas lingkungan hidup saja. Tetapi semua dinas maupun masyarakat ikut terlibat, bagaimana harus mengedukasi masyarakat bahwa pentingnya kebersihan itu.

“Sampah ini sebenarnya bukan jadi masalah, tetapi malah menguntungkan kalau kita kelola dengan baik. Sehingga melalui kegiatan seperti ini akan memberikan nuansa yang baru,” tutur Kepala Dinas pertama bergelar Doktor itu.

Oleh karena itu, Sumitro mengungkapkan, ini sebagai momen awal dari dinas lingkungan hidup, untuk menyadarkan masyarakat umum untuk peduli sampah itu sendiri, karena dengan adanya pertumbuhan penduduk, maka sentuhan sampah itu akan terlupakan.

“Hari ini sampah yang ada di Kabupaten Pohuwato tidak terlalu signifikan banyak, tetapi dengan adanya pertumbuhan penduduk, maka konsumsi penggunaan sampah lebih besar dibandingkan dengan sebelumnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengelolaan Sampah Limbah B3 dan Peningkatan Lingkungan Kapasitas, Martin Rabiasa, S.Pdi menjelaskan, tujuan mengadakan kegiatan grebeg sampah ini, untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan bebas sampah.

“Kami melakukan lomba grebeg sampah, agar masyarakat termotivasi untuk melakukan pembersihan dilingkungannya. Serta dapat mengetahui jenis-jenis sampah yang memiliki nilai ekonomi, yang sebelumnya sampah di bakar atau di buang sembarangan tempat, sekarang sampah bisa di manfaatkan,” jelas Martin.

Nantinya, kata dia, kegiatan grebeg sampah akan di berlakukan sampai di tingkat desa, dan akan di perlombakan oleh mereka yang di tingkat desa.

“Kami berharap masyarakat yang mengumpul sampah terus tingkatkan, dengan menukarkan sampah menjadi sembako di gerai Pasatko yang berada di dinas DLH,” tandasnya.

Momentum NPSN, Gerebek Sampah, Pakai Sampah Tukar Sembako, DLH Pohuwato

Iklan Idul Fitri KPU Pohuwato