Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Forum Komunitas Hijau Sesalkan Kerusakan Taman Icon Bundaran Panua Pohuwato

Forum Komunitas Hijau Sesalkan Kerusakan Taman Icon Bundaran Panua Pohuwato



Berita Baru, Pohuwato – Forum Komunitas Hijau (FKH) mengutuk keras kerusakan taman icon Bundaran Panua Kabupaten Pohuwato yang diakibatkan oleh membludaknya jumlah penonton Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Drag Bike.

Hal itu disampaikan oleh Sekretaris FKH Pohuwato, Edy Sijaya, S.IP., M.Si kepada wartawan media ini. Secara tegas ia menyesalkan dan mengutuk keras kerusakan taman icon Bundaran Panua Pohuwato.

“Saya semula apresiasi kegiatan ini jika diatur secara baik tanpa merusak fasilitas dan taman yang ada di Kompleks Bundaran Panua,” ujar Edy Sijaya, Senin (15/08/2022) kepada wartawan Beritabaru.co.

Edy Sijaya juga meminta kepada pihak panitia secara terbuka untuk bertangungjawab bagaimana taman yang dalam pengawasan Kodim 1313 Pohuwato itu bisa diperbaiki dan kembali utuh seperti sedia kala.

“Hal ini harus ditindak tegas oleh pihak pemerintah daerah, kepolisian, khususnya pihak Kodim 1313. Jika diperlukan sebelum ada kepastian mau memperbaiki taman itu ditahan dulu pihak panitia event itu sebelum pulang,”tutur Edy.

Edy mendesak kepada pihak panitia, selain mengganti rugi atas kerusakan taman Bundaran Panua itu, juga meminta maaf secara terbuka kepada pemerintah daerah dan seluruh masyarakat Kabupaten Pohuwato.

“Berapa kerugian yang ditimbulkan dari kerusakan taman itu harus di buka instansi terkait, dan kepada panitia harus ganti rugi serta meminta maaf kepada seluruh masyarakat Pohuwato,” tegas Edy.

Iklan Idul Fitri KPU Pohuwato