Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Buka Musda KNPI Pohuwato, Syarif : Terimakasih Turut Berkontribusi Kawal Kepemimpinan SYAH
Bupati Syarif Mbuinga saat memberikan sambutan pada pembukaan Musda KNPI Pohuwato, (Foto : Istimewa)

Buka Musda KNPI Pohuwato, Syarif : Terimakasih Turut Berkontribusi Kawal Kepemimpinan SYAH



Berita Baru, Pohuwato – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Pohuwato melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) ke-5. Sabtu, (06/02), di Hotel Golden Marisa.

Musda tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Pohuwato Syarif Mbuinga, Ketua DPD I KNPI Provinsi Gorontalo Ghalib Lahidjun, Sekretaris DPD I  KNPI Provinsi Gorontalo Novalliansyah Abudussamad, Bendahara KNPI Provinsi Gorontalo, Riyanto Ismail  sertaJajaran Pengurus DPD KNPI, Dewan Pengurus Kecamatan (DPK), serta Organsiasi Kepemudaan (OKP/OKPI) Cipayung Plus  se-Kabupaten Pohuwato.

“Terima kasih kepada Bung Fachmi ketua Kni pohuwato, Ketua KNPI Provinsi Ghalib Lahidjun, Pengurus KNPI Pohuwato, Panitia pelaksana telah melaksanakan kegiatan ini dengan protokol kesehatan” ujar Syarif dihadapan peserta Musda.

Selanjutnya, Syarif menyampaikan selalu mengikuti perkembangan organisasi KNPI, dimana pembentukan KNPI di Pohuwato,

“Saya ikuti dari awal keberadaan organisasi KNPI, sampai pada perodeisasi kepemimpinan Bung Fachmi Mopangga, saya tentu memberikan penilaian kaitan dengan hubungan organsiasi kepemudaan dengan pemerintah” ucap Syarif

Syarif juga menuturkan menjelang akhir pemerintahan SYAH (Syarif Mbuinga-Amin Haras) jilid 2, 11 (sebelas) hari lagi.

“Olehnya hal ini sebagai wujud dalam kebersamaan kita baik diri saya sebagai Bupati, saya juga tentu menyampaikan penghargaan dan apresiasi bahwa pemerintah dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya tidak akan mungkin bisa melakukan akselerasi pembangunan, pelayanan sosial masyarakat itu berjalan sendiri” Tungkasnya

Bupati dua periode menyampaikan bahwa dalam melakukan pembangunan pasti membutuhkan kerja sama, harmonisasi dengan stakeholder yang ada.

” Tentu didalamnya tidak kalah penting peran pemuda dalam mensuport berbagai kebijakan, agenda strategis dalam mendorong pemuda lebih eksis, dan pemuda menjadi bagian penting dalam menjaga isu pembangunan bangsa ini, dan isu pembangunan daerah yang ada” tandas Syarif Bupati dua periode itu.

Sama dengan hal yang disampaikan Facmi Mopangga, selaku Ketua KNPI Pohuwato, dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Pemerintahan Syarif Mbuinga, sebab dapat menyatukan dan menjadi poros para pemuda di Kabupaten Pohuwato. 

“Keyakinan dan kesabaran yang melahirkan kebersaamaan. Ini yang menjadi poros utama pemuda di pohuwato. Kesejukan yang di bawa oleh pasisa “Syarif Mbuinga”, sehingga kenapa pemuda di Pohuwato turbulensinya kecil, itu karena semua bisa dirangkul dengan baik,” pungkas Fachmi Mopangga. (San)




Iklan Idul Fitri KPU Pohuwato