Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Tak Hadiri RDP, Waka DPRD Idris Kadji Geram kepada PT IGL dan PT BJA

Tak Hadiri RDP, Waka DPRD Idris Kadji Geram kepada PT IGL dan PT BJA



Iklan Idul Fitri KPU Pohuwato

Berita Baru, Parlemen – Wakil Ketua DPRD Pohuwato, Idris Kadji, dibuat geram dengan ulah pihak PT. Inti Global Lestari dan PT. Biomasa Jaya Abadi. Bagaimana tidak, dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang dijadwalkan Senin, 19 September 2023, tak ada satupun perwakilan perusahaan yang datang.

 

Padahal RDP ini untuk menindaklanjuti keluhan masyarakat terkait plasma kedua perusahan tersebut yang hingga kini masih bermasalah. Dalam RDP yang juga dihadiri LSM Labrak dan masyarakat Popayato itu, Idris menegaskan bahwa DPRD tidak akan diam dengan persoalan plasma yang dikeluhkan.

 

Bahkan DPRD kata Idris akan mengagendakan langsung RDP di Popayato pada pekan depan. Karena masalah ini  harus mendapat penjelasan langsung dari kedua perusahaan tersebut.

 

“Kalau mereka tidak datang, kita yang datang ke sana. Sudah keterlaluan mereka ini, diundang tapi tidak hadir,” ungkap Idris Kadji geram

 

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa ini menegaskan bahwa perusahaan tidak boleh main – main dengan kepentingan masyarakat. Jika perusahaan masih bersikap acuh maka DPRD kata dia bisa merekomendasikan agar perusahaan tersebut segera angkat kaki dari Pohuwato.

 

“Jangan main – main dengan masyarakatr. Ini mereka terlalu pandang enteng, kalau begini terus angkat kaki saja dari Pohuwato,” ungkap Idris makin geram.

 

Meskipun tidak dihadiri pihak perusahaan, DPRD Pohuwato memintakan pendapat dari OPD tekhni dan LSM yang mengawal permasalahan plasma di Popayato.