Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pemkab Pohuwato Gencar Sosialisasi Vaksinasi, Ini Penyampaian Plt. Kadis Kesehatan
Plt. Kadis Kesehatan Kabupaten Pohuwato dr. Syahrawanti Abas saat memberikan pengarahan saat sosialisasi. (Foto : Humas)

Pemkab Pohuwato Gencar Sosialisasi Vaksinasi, Ini Penyampaian Plt. Kadis Kesehatan



Iklan Idul Fitri KPU Pohuwato

Berita Baru, Pohuwato – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pohuwato saat ini giat melakukan sosialisasi vaksinasi covid-19 di seluruh kecamatan pada kegiatan road show.

Plt, Kadis Kesehatan, dr. Syahrawanti Abbas mengambil bagian melakukan sosialisasi disetiap pertemuan di kecamatan-kecamatan.

Vaksinasi adalah pemberian vaksin yang khusus diberikan dalam menimbulkan atau meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit, sehingga apabila suatu saat terpapar dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan dan tidak menjadi sumber penularan.

“Vaksin itu disuntikkan, yang disuntik itu adalah bakteri atau virus yang dilemahkan atau dimatikan, disuntikkan dalam tubuh yang intinya membentuk kekebalan dalam tubuh”,ujar Syahrawati

Lanjut Syahrawanty, sasaran vaksin adalan usia 18-58 tahun. Mengapa? karena setelah dipelajari ternyata kelompok  umur 18 sampai 58 adalah kelompok yang paling banyak terpapar covid-19.

“Ya, dua kali penyuntikan vaksin, misal hari ini saya disuntik, 14 hari kemudian disuntik lagi dengan vaksin itu”,ungkap Plt. Kadis Kesehatan.

vaksin sudah berada di gorontalo pada 15 Januari, hanya saja saat ini belum sampai ke pohuwato, kita menunggu berikutnya pada Februari mendatang.

Vaksin di Indonesia dua kali peluncuran, tahap I Januari 2021 sampai Maret 2021, dan tahap II dari April 2021 sampai Maret 2022. Mereka tenaga kesehatan (Nakes) dan penyelenggara pelayanan publik masuk di tahap I, dan masyarakat akan masuk pada tahap II.

“Semoga vaksin di pohuwato
bisa sampai pada Februari sehingga sudah bisa dilakukan vaksinasi untuk tahap I bagi nakes dan penyelenggara pelayanan publik”,ungkapnya.

Seperti diketahui meski pohuwato belum mendapat jatah vaksin dari pemerintah, tapi daerah paling ujung barat provinsi gorontalo ini telah memulai sosialisasi dengan tujuan agar masyarakat bisa mengetahui seperti apa vaksin yang dimaksud oleh pemerintah.  (**)