Didampingi Camat Popayato Wabup Suharsi Serahkan Santunan IGL Untuk Anak Yatim
Berita Baru, Pohuwato – Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa didampingi camat popayato dan camat popayato timur menyerahkan bantuan berupa uang tunai kepada 100 orang anak yatim piatu dari perusahaan PT. Inti Global Laksana (IGL).
Kegiatan yang berlangsung Rabu, (26/5/2021) malam di aula kantor PT IGL Group turut dihadiri pimpinan perusahaan, Burhanuddin serta tokoh agama setempat.
Selaku pemerintah daerah, Wabup Suharsi Igirisa menyambut baik dan berterima kasih kepada pihak perusahaan IGL yang telah mengambil bagian dalam hal membantu masyarakat yang kurang mampu.
“Ia, terima kasih dan apresiasi kami kepada pihak perusahaan yang telah membantu pemerintah dan masyarakat yang ada di kecamatan popayato dan popayato timur dengan memberi bantuan kepada 100 orang anak yatim piatu”ucap wabup.
Disisi lain kata Wabup Suharsi Igirisa, apa yang telah dilakukan oleh pihak perusahaan ini benar-benar sangat membantu, apalagi setiap bulannya penyerahan seperti ini dilakukan oleh pihak perusahaan IGL terhadap desa binaan, dengan harapan kedepan bisa dipertahankan dan ditingkatkan.
Dihubungi, Camat Popayato, Kadir Amran menjelaskan bahwa perusahaan IGL Gorup setiap bulan menyerahkan santunan berupa uang tunai kepada 100 orang yatim piatu terhadap desa binaan dari perusahaan tersebut. Dari 100 orang anak yatim piatu ini tersebar di dua kecamatan yakni 50 orang popayato timur dan 50 orang lainnya dari popayato.
“Alhamdulillah, setiap bulan dilaksanakan kegiatan sosial untuk santunan bagi anak-anak yatim piatu yang ada di desa binaan di dua kecamatan oleh PT IGL Group. Sebagai pemerintah kecamatan,
kami berterima kasih atas kegiatan sosial yang ada di popayato dan popayato timur dan insyaallah bertahan dan berkelanjutan”,harap Camat Popayato, Kadir Amran. (HMS/SAN)