Bupati Saipul Apresiasi Vaksinasi Massal Kedua Polres Pohuwato
Berita Baru, Pohuwato – Selaku pemerintah daerah, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada jajaran polres pohuwato yang kembali melakukan gebyar vaksinasi covid-19 untuk masyarakat pohuwato.
Dihadapan Kapolres Pohuwato dan jajarannya, Bupati Saipul Mbuinga menyambut baik langkah dan upaya yang dilakukan oleh kapolres pohuwato yang kembali menggelar gebyar vaksinasi.
“Terima kasih banyak sudah membantu pemerintah untuk mengambil bagian dalam mempercepat vaksinasi di pohuwato. Ini adalah langkah yang baik, karena polres pohuwato kembali lagi menggelar gebyar vaksinasi,”jelas bupati.
Gebyar vaksinasi yang berlangsung di aula catur prasetya, Kamis, (25/11) dipadati oleh masyarakat, baik yang melakukan vaksin pertama maupun vaksin kedua.
Dimana Bupati Saipul Mbuinga bersama Kapolres Pohuwato, AKBP Joko Sulistiono SH.,S.IK.,MH dan Sekda Iskandar Datau meninjau langsung tempat vaksinasi.
Sebagian masyarakat langsung ditemui bupati sambil menanyakan kesehatan serta dosis berapa vaksin saat ini.
Atas nama pemerintah daerah, Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga memyampakan banyak terima kasih atas upaya kapolres dalam mendukung program pemerintah terutama percepatan progres vaksinasi sampai akhir tahun ini.
Sementara itu Kapolres Pohuwato, AKBP Joko Sulistiono SH.,S.IK.,MH tak lupa pula berterima kasih kepada pemda dalam hal ini bupati pohuwato yang telah mendukung pelaksanaan vaksinasi ini.
“Sinergitas pemda dengan polres sangat diharapkan, ini adalah upaya bersama dalam menggenjot vaksinasi di pohuwato,”ucap Kapolres Joko. (HMS)