Aliansi Pecinta Alam Sukses Bentangkan Bendera 76 Meter di Pulau Lahe
Berita Baru, Pohuwato – Dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 tahun, ratusan pemuda dan pecinta alam yang meleburkan diri dalam Aliansi Pecinta Alam Pohuwato menggelar pembentangan bendera 76 Meter di Pula Lahe.
Kegiatan tersebut diikuti oleh puluhan organisasi pecinta alam Pohuwato dan dihadiri langsung oleh Mantan Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga, kegiatan berlangsung meriah sejak tadi malam (16/8) Agustus yang diisi dengan kajian tentang alam.
Dalam sambutannya, saat menjadi inspektur upacara kemerdekaan, Syarif Mbuinga menyampaikan apresiasi kepada para pecinta alam yang telah menggagas kegiatan penuh makna yang tersirat didalamnya itu.
“Alhamdulillah kita masih menghirup udara kemerdekaan bangsa dan tanah air kita tercinta, yang telah dipersembahkan oleh para pahlawan. Yang telah mempersembahkan nyawa, harta, tumpah darah demi Negara Kesatuan Republik Indonesia kita tercinta,”ucap Syarif Mbuinga dihadapan peserta upacara.
Menurutnya bahwa patutlah kita bersyukur udara kemerdekaan kita nikmati saat ini sebagai anugerah dari Tuhan yang Maha Kuasa. Dirinya mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut.
Dirinya juga menuturkan bahwa semalaman, ia menyaksikan kesiapan dari panitia untuk melaksanakan satu kegiatan yang sangat penting sebagai warga negara.
“Untuk menghormati hari kemerdekaan republik Indonesia lewat sebuah perhelatan ucapara bendera sebagai simbol penghormatan dan pengakuan terhadap eksistensi Negara Kesatuan Republik Indonesia,”ujar Mantan Bupati Pohuwato dua periode itu. (San)