Akhirnya, Hamdi Alamri Resmi Berlabuh ke- Partai Gerindra
Berita Baru, Gorontalo – Salah satu tokoh Pohuwato, Hamdi Alamri, berlabuh di Partai Gerakan Indonesia Raya (GERINDRA) setelah mempelajari ideologi, visi, misi, program dan agenda aksi Partai kita ini.
“Memang banyak partai politik yang saya pelajari, dan akhirnya saya memilih menjadi kader GERINDRA,” tutur Hamdi Alamri dikutip dari akun Facebook DPD Gerinda Gorontalo.
Akun Facebook DPD Gerindra Gorontalo mengungkapkan, bahwa Hamdi adalah Calon Bupati Pohuwato pada Pilkada 2020 lalu dan meraih suara yang signifikan di Pilkada yang dimenangkan oleh Saipul Mbuinga ketua GERINDRA Pohuwato yang kini menjadi Bupati di Kabupaten tersebut.
‘Demikianlah, walaupun bersaing di Pilkada, kedua tokoh itu tetap menjaga silaturahim mereka. Keduanya berbesar hati. Alhamdulillah kini bersatu di bawah panji kita, Partai GERINDRA,”tulisnya.
Uniknya, Hamdi memilih eksis di tingkatan DPC Pohuwato padahal Ketua DPD GERINDRA Provinsi Gorontalo memintanya berkarir di tingkat provinsi, mengingat kapasitas pak Hamdi yang cukup besar.
“Hamdi Alamri dan Saipul Mbuinga adalah sahabat baik, apalagi lama sama-sama di DPRD Pohuwato,”katanya.
“Welcome to GERINDRA, pak Hamdi. Selamat bergabung dengan partai yang selalu menjaga silaturahim, partai gerakan, partai yang suka senyum,”masih tulis akun DPD Gerindra Gorontalo. (**)